Koramil Bandongan Salurkan BLT Migor Kepada PKL dan Warung

    Koramil Bandongan Salurkan BLT Migor Kepada PKL dan Warung
    Danramil 03/Bandongan, Kapten Caj sedang mengawasi penyaluran BLT Migor di Koramil Bandongan

    MAGELANG, - - Koramil 03/Bandongan, Kodim 0705/Magelang melaksanakan pendampingan sekaligus penyaluran Bantuan Langsung Tunai Minyak Goreng tahun 2022 untuk Pedagang Kaki Lima dan Warung di Halaman Koramil 03/Bandongan, Kabupaten Magelang. Jum'at (20/5).

    Danramil 03/Bandongan, Kapten Caj Wagino yang memimpin langsung kegiatan penyaluran mengatakan bahwa BLT Minyak Goreng ini merupakan bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat.

    Tujuannya yaitu untuk meringankan beban warga sekaligus meningkatkan kesejahteraan di bidang ekonomi.

    Dijelaskannya, bantuan yang disalurkan bersumber dari pemerintah pusat yang bekerja sama dengan TNI. Selain itu, program bantuan ini khusus untuk pedagang kali lima dan warung kecil.

    “Masing-masing penerima mendapatkan bantuan langsung tunai sebesar Rp 300.000, dan semoga bantuan ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh para penerima, ” ujarnya.

    Siti Wafiah (28), warga Dusun Citran, Desa Ngepanrejo mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0705/Magelang dan jajaran Koramil Bandongan yang telah membantu dimasa pandemi dan dapat menyalurkan bantuan tunai ini.

    "Bantuan ini tentu sangat membantu keluarga kami. Mudah-mudahan melalui progam yang membantu warga masyarakat ini, dapat meningkatkan kebersamaan antara TNI dengan rakyat", tutur ibu anak satu ini.

    S. Muliyono : pendim0705

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Bangkit...

    Artikel Berikutnya

    Jalin Komsos, Danramil Beserta Anggota Berikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Komplotan Oknum Koruptor di PWI Segera Dilaporkan ke APH, Wilson Lalengke Minta Hendry dan Sayid Dicekal
    Enam Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Bakamla RI Diserahterimakan
    Kapolresta Magelang Tegaskan Pendaftaran Polri Tidak Dipungut Biaya
    Kakanwil Kemenkumham Jateng, Tejo Harwanto lakukan Supervisi terkait Garam Jetis
    Markas Puspenerbad Terima Kunjungan Singkat Wakasad

    Ikuti Kami